Sunday, 26 June 2016

Makanan HARAM untuk anjing



Beberapa jenis makanan yang lazim dikonsumsi manusia atau bahkan spesies hewan lainnya, justru bisa mendatangkan malapetaka bagi anjing peliharaan Anda tercinta. Semua karena system metabolism anjing tidak sama dengan manusia dan sebagian spesies hewan lain.
Beberapa jenis makanan yang dilarang tersebut mungkin hanya menyebabkan gangguan pencernaan ringan. Namun ada juga jenis makanan yang dapat menyebabkan sakit parah, dan bahkan kematian. Sebagai pecinta dan pemelihara anjing, kita wajib mengetahui makanan-makanan apa saja yang boleh dimakan dan makanan apa saja yang harus selalu dijauhkan dari mangkuk makan anjing peliharaan kita.
Beberapa makanan yang harus dijauhkan dari anjing kesayangan kita, yaitu: 


1. Minuman beralkohol
Dapat menyebabkan mabuk, koma, bahkan kematian


2. Alpukat
Daun, biji, daging buah dan kulit alpukat mengandung zat yang bernama persin, yang dapat menyebabkan muntah-muntah dan diare. 


3. Tulang ikan dan tulang ayam
Bisa menyebabkan tersumbat atau terlukanya system pencernaan tubuh.  


4. Makanan kucing
Umumnya, makanan kucing mengandung protein dan lemak yang terlalu tinggi untuk anjing. 


5. Cokelat, kopi, teh (semua yang mengandung cafein)
Kandungan kafein, theobromine atau theophylline dapat menyebabkan muntah-muntah dan diare, serta keracunan hati dan system saraf.


6. Ekstrak mintak sitrus (citrus oil extract)
Bisa menyebabkan muntah-muntah.


7. Ikan (baik yang mentah, kalengan, atau yang sudah diolah)
Jika dimkan secara eksklusif atau dalam jumlah banyak, bisa menyebabkan difisiensi thiamine (vitamin B) yang ada akhirnya menyebabkan hilangnya nafsu makan, kejang-kejang dan ada kasus yang arah dapat berujung ada kematian.


8. Anggur dan kismis
Mengandung sejenis toksin yang dapat menyebaban kerusakan ginjal


9. Suplemen vitamin untuk manusia yang mengandung zat besi
Dapat merusak jaringan system pencernaan dan berbahaya pula bagi beberapa organ tubuh lain, seperti hati dan ginjal.


10. Kacang Macadamia
Mengandung sejenis toksin yang dapat mempengaruhi system pencernaan dan saraf serta otot-otot tubuh anjing. 


11. Ganja dan jenis narkotika lainnya
Dapat menlemahkan system saraf, menyebabkan muntah-muntah dan perubahan denyut jantung.


12. Susu dan produk-produk olahannya
Sebagian anjing dewasa dilaorkan mengalami diare setelah mengkonsumsi produk-produk olahan susu dalam jumlah banyak.


13. Makanan yang sudah basi, berjamur
Mengandung berbagai jenis toksin yang dapat menyebabkan muntah-muntah dan diare, serta dapat juga mempngaruhi organ-organ tubuh lainnya.


14. Jamur
Mengandung berbagai jenis toksin yang dapat mempengaruhi beberapa system tubuh, menyebabkan trauma dan dapat berujung fatal.


15. Bawang bombai, dan bawang putih
Mengandung sulfoksida dan disulfide yang dapat merusak sel-sel darah merah dan menyebabkan anemia. Bawang putih cenderung lebih aman bila dibaningkan dengan bawang bombai


16. Buah Kesemek
Bijinya dapat menyebabkan lambung terluka


17. Telur mentah
Mengandung enzim bernama avidin yang dapat mengurangi penyerapan biotin (vitamin B) sehingga menyebabkan masalah kulit dan bulu. Telur mentah juga mengandung bakteri salmonella.


18. Daging mentah
Bisa mengandung bakteri salmonella dan E coli, yang bisa menyebabkan muntah dan diare


19. Garam
Jika dikonsumsi dalam jumlah banyak bisa menyebabkan ketidakseimbangan elektrolit


20. Makanan manis
Bisa menyebabkan obesitas, kerusakan gigi dan mempertinggi resiko diabetes mellitus.


21. Tembakau
Mengandung nikotin yang mempengaruhi system pencernaan dan saraf, mengakibatkan denyut jantung yang terlalu cepat pingsan, koma bahkan berujung fatal.


22. Pemanis buatan
Dapat menyebabkan menurunnya kadar gula darah secara drastic (hipoglikemia) yang dapat berujung pada muntah, tubuh melemah dan pingsan. Dalam dosis tinggi dapat menyebabkan kegagalan hati.

Nah kira-kira itu beberapa list yang harus dijauhkan dari anjing kesayangan kita. Untuk beberapa makanan, sebenarnya bisa diberikan kepada anjing kita, seperti telur, daging, ikan, susu, keju. Namun dalam batas yang wajar sesuai dengan berat tubuh anjing. Untuk susu dan keju, memang ada beberapa anjing yang pencernaannya tidak bisa menerima laktosa, kalau sudah seperti ini, jangan berikan produk susu apapun pada anjing kesayangan, karena dapat menyebabkan diare. 
Untuk ikan dan telur, sebaiknya diberikan jika sudah matang, dan dalam jumlah sedikit. 

Sebagai contoh, ketiga anjing saya tidak pernah mengalami sakit diare jika diberikan susu, dalam takaran sedikit, misal 1 sachet susu dancow bisa digunakan untuk 2-3 kali minum, dengan air 250cc 

Semoga bermanfaat~!! 

Sumber: Anjing Ras




















 
alis aquilae ♪ Blogger Template by Ipietoon Blogger Template